Menyambut pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan overhaul HGPI GTG 1.1 di PLTGU Tambak Lorok, PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pemeliharaan (UBH) melalui UBH Area 2.3 Semarang menyelenggarakan kegiatan doa bersama dan santunan anak yatim. Acara berlangsung di lingkungan PT PLN UBP Semarang pada Senin, 14 Juli 2025.
Kegiatan ini merupakan bagian dari ikhtiar spiritual sekaligus bentuk tanggung jawab sosial perusahaan, untuk mendukung kelancaran dan keselamatan proses pemeliharaan pembangkit. Santunan diberikan kepada anak-anak yatim dari wilayah Tanjung Mas, Semarang, sebagai wujud kepedulian PLN Indonesia Power terhadap masyarakat sekitar.
Dalam sambutannya, Bapak Agung Suwasono, Manager Area 2.3 UBH, menegaskan pentingnya keseimbangan antara kesiapan teknis dan kekuatan spiritual dalam setiap proyek besar yang dijalankan PLN.
“Kami percaya bahwa ikhtiar teknis harus dibarengi dengan doa dan kepedulian sosial. Semoga pelaksanaan overhaul HGPI GTG 1.1 berjalan lancar, aman, dan memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi ketahanan energi nasional,” ujar Agung Suwasono.
Melalui kegiatan ini, PLN Indonesia Power berharap dapat mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar dan memulai pelaksanaan proyek strategis nasional dengan semangat kolaboratif dan optimisme tinggi.

