DEPOK- Suara ledakan terdengar di sekitar pusat perbelanjaan Depok Town Center (DTC), Pancoran Mas Depok. Ledakan tersebut bersumber di bagian belakang DTC. Satu orang terluka akibat ledakan tersebut.
Misbah, salah satu saksi mengatakan, saat terdengar ledakan dia sedang mangkal di sekitar lokasi. sehari-hari Misbah memang bekerja sebagai tukang ojek di area DTC. Dia mengaku suara ledakan yang terdengar sangat keras.
“Suara ledakannya keras, saya sampai kaget, saya kira ada bom,” katanya, Rabu (13/8/2025).
Dia bersama temannya kemudian menghampiri sumber ledakan yang diketahui ternyata berasal dari bagian belakang DTC. Usai ledakan tersebut, pengunjung pusat perbelanjaan pun berhamburan keluar. Kemudian disusul mobil ambulan masuk ke area belakang DTC.
“Pas saya cek, ternyata kayak di bagian belakang DTC. Katanya mah ada korban satu orang, kalau ngga salah teknisi AC, makanya ambulance merapat ke situ,” ungkapnya.
Sementara itu, Kapolsek Pancoran Mas, AKP Hartono mengatakan, ledakan bersumber dari proses perbaikan AC. Saat kejadian, teknisi sedang berupaya mengisi freon AC milik di DTC, namun terjadi kecelakaan kerja.
“Benar (suara ledakan) dari maintenance AC saat isi freon. Betul (pengisian freon AC Mall DTC),” ujarnya.
Akibat peristiwa itu, satu orang teknisi AC mengalami luka bakar. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhakti Yudha dan saat ini menjalani perawatan intensif.
“Ada satu orang luka bakar teknisi AC. Dilarikan ke RS Bhakti Yudha,” pungkasnya.

