DEPOK- Febri Eka Riswanto alias Pepi, warga Taman Duta, Depok dikabarkan hilang tanpa kabar selama beberapa hari. Aparatur sipil Negara (ASN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu dikabarkan pergi dari rumah pada Rabu (16/7) 2025 dengan alasan menolong temannya yang motornya rusak.
Saat pergi, Pepi menggunakan kaos hitam, celana panjang hitam, dan sandal jepit merek Eiger warna hitam. Dia pergi tanpa helm dan jaket, menggunakan motor N-Max warna hitam.
Keluarga melaporkan hilangnya Pepi ke kepolisian. Hilangnya Pepi secara misterius viral di sosial media.
Kasat Reskrim Polres Metro Depok, AKBP Bambang Prakoso mengatakan, Pepi sudah pulang pada Minggu (20/7). Yang bersangkutan telah berkumpul dengan keluarga.
“Kembali ke keluarga Minggu 20 Juli 2025 sekitar pukul 06.00 WIB,” katanya, Minggu (20/7/2025).
Pepi berpamitan pada keluarga saat itu hendak membantu temannya yang motornya rusak. Pepi pun pergi menggunakan sepeda motor.
“Yang bersangkutan ketika meninggalkan rumah bawa sepeda motor, kemudian alasan pergi dari rumah ke keluarga itu menyampaikan bahwa ingin menolong temannya yang sepeda motornya rusak,” ujarnya.
Ternyata Pepi justru pergi menuju Jogja menggunakan sepeda motor. Saat di perjalanan, handphone miliknya terjatuh. Pepi pun tidak dapat menghubungi keluarga.
“Namun pada kenyataannya yang bersangkutan pergi ke Jogja naik sepeda motor itu, lalu dalam perjalanan handphone nya jatuh jadi tidak bisa dihubungi,” ungkap Bambang.
Pepi menginap di sebuah penginapan beberapa hari di jogja. Dari penuturannya, Pepi mengaku sedang dalam kondisi suntuk sehingga pergi ke luar kota untuk menenangkan diri.
“Di Jogja menginap di penginapan lalu kembali. Setelah kami tanyakan alasannya karena suntuk, ada pikiran terkait masalah pekerjaan dan keluarga jadi ingin menenangkan diri,” bebernya.
Bambang mengatakan, belum menggali lebih lanjut mengenai detil permasalahan yang dialami Pepi. Ditekankan, yang terpenting saat ini Pepi sudah kembali pada keluarganya. Keluarga juga sudah mencabut laporan polisi perihal kehilangan Pepi.
“Kami belum gali sedalam itu. Intinya yang bersangkutan sudah kembali dengan keluarga,” pungkasnya.

