Perangi Bahaya Narkoba, Dinkes Depok Gelar Sosialisasi P4GN

narkoba di depok

DEPOK24JAM,– Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) menggelar Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

Diikuti oleh kader kesehatan dan komunitas terkait se-Kota Depok, sosialisasi P4GN ini dilakukan secara virtual pada Kamis, 12 Oktober 2024.

Sosialisasi P4GN ini digelar sebagai upaya meningkatkan pengetahuan para kader kesehatan terkait dampak bahaya penyalahgunaan narkoba.

Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinkes Kota Depok, Umi Zakiati berharap peserta dapat menjaga diri sendiri dan lingkungan agar terbebas dari narkoba.

“Peran kader kesehatan saat ini sangatlah penting untuk bisa berperan aktif dalam menerapkan P4GN di lingkungan tempat tinggal dan masyarakat,” ucap Umi Zakiati.

Umi menjelaskan, maraknya narkotika dan obat-obatan terlarang telah banyak mempengaruhi mental dan sekaligus dunia pendidikan.

Hal tersebut terbukti dari semakin banyak terbongkarnya penyelundupan-penyelundupan zat terlarang tersebut yang berhasil dilakukan aparat penegak hukum.

Umi Zakiati mengungkap bahwa saat ini terjadi peningkatan supply narkoba sehingga perlu menjadi perhatian serius bagi semua pihak.

Tidak hanya Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Polri, tetapi juga seluruh aspek masyarakat harus ikut berperan serta dalam upaya pelaksanaan P4GN.

“Tentunya dimulai dari lingkungan keluarga, lingkungan pendidikan, lingkungan instansi pemerintah, bahkan instansi swasta demi menyelamatkan generasi Indonesia dari ancaman narkoba,” tutur Umi.

“Sehingga harapan kami, kedepannya terdapat penurunan angka kasus, kesakitan, dan kematian yang disebabkan oleh penyalahgunaan dan ketergantungan narkoba serta mendukung upaya P4GN,” tandasnya dikutip dari berita.depok.go.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *