Dikira Pelanggan, Ternyata Maling, Ponsel Milik Penjaga Toko Cat di Parung Serab Raib

DEPOK24JAM,- Aksi pencurian HP terjadi di toko cat Nazar Paint, yang berlokasi di Jl. Kp. Parung Serab, Kalimulya No.58, Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok. Kejadian ini berlangsung pada sore hari setelah waktu Ashar, Selasa, 25 Juni 2024, saat salah satu karyawan toko tertidur saat sedang menjaga toko.

Pemilik toko, Nurjanah Rizkiyah, menjelaskan bahwa saat kejadian, ada saksi mata, yakni adik dari karyawati toko parfum di sebelah toko cat ini. Namun, saksi mata tersebut mengira pelaku adalah pelanggan yang sedang membeli barang.

“Ciri-ciri pelaku terekam CCTV,” ujar Nurjanah.

Dia menambahkan bahwa HP yang dicuri adalah HP Android Poco M5 Pro yang saat kejadian tergeletak di samping pemilik HP.

Sayangnya, hingga saat ini, Nurjanah belum melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib. “Kami belum melapor ke polisi,” ungkapnya. Kejadian ini berdampak pada operasional toko karena HP yang dicuri adalah HP sehari-hari karyawan yang juga digunakan untuk bekerja.

Untuk mencegah kejadian serupa terulang, Nurjanah berencana untuk meningkatkan kewaspadaan di toko. “Kami harus lebih waspada dan tidak lengah. Padahal situasi ramai orang lalu lalang dan CCTV pun ada, tapi pelaku tetap nekat,” jelasnya.

Nurjanah juga memberikan pesan kepada masyarakat untuk tetap waspada. “Tetap waspada, makin hari orang makin nekat. Jangan lengah, mereka berbuat karena ada kesempatan,” imbaunya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *